25 September 2022
by Andi Mutmainnah alias Tifa
Matahari bersinar lembut
Menebarkan semangat menyambut hari
Puluhan meter kami lewati
Untuk sampai di tempat belajar kami
Kami adalah anak desa terpencil
Sekolah, kelas, dan ruang gerak yang kecil
Kami adalah anak pelosok
Dengan sekolah yang tak layak huni
dan pengajar yang dapat dihitung jari
Memejamkan mata sambil berdoa
Agar semesta mendengar jeritan kami
Anak bangsa yang tak diperhatikan nasibnya